PanturaNews (Brebes) – Dalam rangka memperingati hari jadi Kabupaten Brebes yang ke-348, Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma atau yang akrab disapa Mbak Mitha, melakukan aksi "jemput bola" dengan mendatangi warga di Balai Desa Kemurang Wetan, Kecamatan Tanjung, pada Rabu (21/1/2026).
Bupati Mitha datang membawa tim lengkap untuk memberikan layanan pengurusan KTP/KK (Adminduk) dan pemeriksaan kesehatan gratis.
Layanan ini diutamakan untuk warga lansia dan saudara-saudara penyandang disabilitas yang selama ini kesulitan jika harus berangkat ke kantor dinas di kota.
Langsung Beres di Tempat
Bupati Mitha menyampaikan bahwa di usia Brebes yang ke-348 ini, pemerintah ingin semakin dekat dengan rakyat. Bupati tidak ingin warga yang sudah sepuh atau yang memiliki keterbatasan fisik harus repot mengantre jauh-jauh.
"Hari ini kita hadirkan layanannya langsung di balai desa. Jadi bapak, ibu, dan saudara semua tidak perlu jauh-jauh lagi. Kita ingin pastikan pelayanan pemerintah bisa dirasakan langsung oleh warga, tanpa terkecuali," ujar Mbak Mitha di depan warga.
Dapat Obat dan Cek Kesehatan Gratis
Selain urusan surat-surat, warga juga bisa langsung cek kesehatan. Mengingat cuaca yang sedang tidak menentu, banyak lansia yang datang untuk memeriksakan keluhan seperti flu, pusing, hingga pegal-pegal.
"Tadi saya minta petugas medis stand-by. Yang merasa badannya tidak enak, silakan periksa. Nanti langsung dikasih obat secara gratis. Semoga bapak ibu sehat semua," terangnya.
Janji Perbaikan Jalan
Dalam kesempatan itu, Bupati Mitha juga mendengar aspirasi warga soal kondisi jalan. Ia pun memohon doa agar di tahun 2026 ini, pembangunan infrastruktur di wilayah Losari dan Banjarharjo bisa dikerjakan secara bertahap agar mobilitas warga makin lancar.
Pak Darso (65), warga setempat, merasa sangat terbantu.
"Alhamdulillah, senang sekali. Tidak perlu bayar, tidak perlu jauh, dan bisa ketemu langsung sama Bu Bupati. Kami jadi tahu kalau pemerintah memang peduli sama orang kecil seperti kami," katanya dengan wajah sumringah.