Kamis, 29/01/2026, 16:27:00
Ratusan Anak Ikuti Sunatan Massal Gratis di RSUD Brebes
Standar Medis Profesional Meski Layanan Gratis
LAPORAN TAKWO HERIYANTO

PanturaNews (Brebes)– Sebanyak 117 anak dari berbagai wilayah di Kabupaten Brebes mengikuti kegiatan sunatan massal gratis yang dipusatkan di Aula RSUD Brebes, Kamis (29/1/2026). 

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian bakti sosial dalam rangka memperingati Hari Jadi ke-348 Kabupaten Brebes.

Acara dibuka secara resmi oleh Bupati Brebes, Paramitha Widya Kusuma. Dalam pelaksanaannya, Pemkab Brebes bekerja sama dengan Baznas dan tiga rumah sakit daerah untuk menjangkau masyarakat secara serentak.

Digelar Serentak di Tiga RSUD

Bupati Paramitha menjelaskan bahwa layanan khitanan gratis ini tidak hanya dilakukan di pusat kota, melainkan juga di wilayah selatan dan barat untuk memudahkan akses warga.

"Kami mengadakan sunatan massal ini secara serentak di tiga rumah sakit milik pemerintah, yakni RSUD Brebes, RSUD Bumiayu, dan RSUD Ketanggungan. Ini adalah bentuk hadirnya pemerintah untuk meringankan beban masyarakat," ujar Paramitha.

Pesan Bupati: Jangan Asal-asalan

Meski bersifat gratis, Bupati menekankan agar tim medis tetap memberikan pelayanan terbaik dan profesional. Ia tidak ingin anak-anak merasa trauma atau kesakitan akibat penanganan yang kurang maksimal.

"Saya titip pesan kepada dokter-dokter profesional di RSUD, jangan sampai karena ini gratis lalu pelayanannya asal-asalan. Di tahun 2026 yang sudah modern ini, anak-anak harus merasa aman dan happy setelah disunat," tegasnya.

Harapan untuk Kemajuan Brebes

Di sela acara, Bupati juga menyisipkan harapan agar di usia Kabupaten Brebes yang ke-348 ini, kesejahteraan masyarakat semakin meningkat. 

Sementara itu, Pelaksana Tugas (Plt) Direktur RSUD Brebes, Imam Budi Santoso, menegaskan bahwa pihaknya telah menerjunkan tim medis terbaik untuk memastikan prosedur berjalan aman dan nyaman bagi anak-anak.

"Kami sangat mengapresiasi semangat dan partisipasi masyarakat Brebes dalam acara ini. Sesuai arahan Ibu Bupati, kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas layanan kesehatan di RSUD Brebes," ujar Imam Budi Santoso.

Ia menambahkan bahwa meskipun kegiatan ini bersifat bakti sosial atau gratis, standar operasional prosedur (SOP) yang diterapkan tetap mengacu pada standar medis rumah sakit profesional.

"Tujuannya agar masyarakat mendapatkan pelayanan kesehatan yang lebih baik. Kami berharap kegiatan sosial seperti ini dapat terus berkelanjutan di masa depan sebagai bentuk nyata pengabdian kami kepada warga Brebes," imbuhnya.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita