PanturaNews (Brebes) – Penyelenggaraan Pekan Olahraga Kabupaten (Porkab) Brebes menjadi momentum penting bagi Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia (PBVSI) Kabupaten Brebes untuk menjaring atlet potensial menuju ajang lebih besar.
Ketua PBVSI Kabupaten Brebes, Ferry Anggrianto, menyatakan optimisme tinggi terhadap persiapan tim voli daerahnya.
“Alhamdulillah, kami di PBVSI Brebes ikut serta dalam Porkab ini. Kami sudah mulai mengantongi beberapa atlet yang akan dipersiapkan untuk Porprov, Jateng 2026 mendatang,” ujar Ferry, usai menyerahkan medali cabor bola voli PORKAB Brebes, di GOR Sasana Krida Adhi Karsa Brebes, Senin 16 Desember 2024.
Menurutnya, bahwa Porkab Brebes ini menjadi dasar seleksi atlet, yang rencananya akan dilanjutkan pada Pra Porpov Jateng April 2025 mendatang.
“Kami sangat yakin atlet-atlet voli Brebes sudah menunjukkan performa yang baik. Ini langkah awal untuk bisa mendulang medali emas di Porprov Jateng 2024,” tegas Ferry yang juga sebagai Ketua Komisi IV DPRD Brebes ini.
Optimisme tersebut didasari oleh kualitas materi pemain yang tampil selama Porkab berlangsung.
“Melihat perkembangan dan potensi para atlet, kami yakin bisa tembus target medali emas. PBVSI Brebes akan terus mengoptimalkan pembinaan,” katanya.