Kamis, 17/04/2025, 14:08:39
Universitas Muhammadiyah Tegal Gelar Wisuda ke-1 Sarjana dan Ahli Madya. 80 Persen Wisudawan Telah Bekerja
Widuda
LAPORAN JOHARI

Ŵisuda Universitas Muhammadiyah Tegal

PanturaNews (Tegal) - Universitas Muhammadiyah Tegal (UMT) atau Tegal Muhammadiyah University (TMU) menggelar wisuda ke-1 Sarjana dan Ahli Madya di Gedung Hanggawana, Kota Tegal, Kamis 17 April 2025. 

Dari 90 mahasiswa yang diwisuda hadir 77 wisudawan, selebihnya sedang bekerja dan tidak dapat ijin dari perusahaan tempatnya bekerja. Prestasi luar biasa ditorehkan dalam wisuda kali ini, dengan lebih dari 80 persen wisudawan lebih telah diterima kerja sebelum resmi diwisuda, sementara lainnya sedang menunggu panggilan kerja dari berbagai perusahaan dan instansi. Capaian ini menunjukkan bahwa lulusan TMU memiliki daya saing tinggi dan dipercaya oleh dunia industri serta profesi.  

Rektor TMU, Prof. Jebul Suroso, mengungkapkan rasa bangga atas pencapaian dan wisuda ke-1 Sarjana dan Ahli Madya kali ini.

"Kami sangat bersyukur bahwa lulusan TMU telah membuktikan kualitasnya dengan diterima di berbagai sektor kerja. Hal ini semakin menegaskan bahwa Universitas Muhammadiyah Tegal mampu mencetak lulusan berkualitas yang siap bersaing di dunia kerja. Kami menjamin, lulusan TMU dapat bekerja sesuai bidangnya dengan peluang yang terbuka luas, " ujarnya.  

Menurut rektor, keberhasilan ini tidak terlepas dari berbagai program unggulan yang diterapkan TMU, termasuk pendekatan kurikulum berbasis praktik, program magang, serta jaringan kemitraan yang luas dengan dunia industri. Dengan berbagai dukungan tersebut, TMU memastikan setiap lulusannya memiliki kompetensi dan karakter unggul yang siap menghadapi tantangan profesional.  

Dengan kesuksesan wisuda pertama ini, Universitas Muhammadiyah Tegal semakin menegaskan posisinya sebagai perguruan tinggi yang memberikan jaminan karier bagi lulusannya. TMU terus berkomitmen untuk mencetak generasi yang siap kerja, kompetitif, dan berdaya saing tinggi, sekaligus membawa nilai-nilai Islam Berkemajuan dalam setiap langkahnya.  

"Selamat kepada para wisudawan TMU! Semoga ilmu yang didapatkan menjadi bekal dalam membangun masa depan yang gemilang," ucap rektor.

Para wisudawan mengungkapkan rasa syukur atas pendidikan yang mereka terima di TMU, termasuk berbagai peluang yang diberikan selama masa studi.

"Saya merasa sangat beruntung bisa menjadi bagian dari TMU. Kampus ini tidak hanya memberikan ilmu, tetapi juga membentuk mental dan keterampilan yang sangat dibutuhkan di dunia kerja," ujar salah satu wisudawan.  


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita