Jumat, 23/01/2026, 11:21:49
Dari Kampus ke Desa: KKN Universitas Peradaban Dorong Pembangunan Berbasis Sejarah dan Digital
OLEH: TIM KELOMPOK 24 KKN MAHASISWA UP
.

TEMA Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Peradaban (UP) Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, tahun 2026 adalah “Desa Nyata, Desa Terjaga, Digitalisasi Sejarah dan Potensi Lokal sebagai Pondasi Asta Cita Pembangunan Indonesia.”

Tema ini menegaskan komitmen perguruan tinggi dalam mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan melalui penguatan identitas lokal, pelestarian nilai-nilai sejarah, serta pemanfaatan teknologi digital sebagai sarana pengembangan potensi desa.

Penerjunan mahasiswa KKN Universitas Peradaban dijadwalkan berlangsung pada Kamis 22 Januari 2026 di Sport Center Hartanto Aqib. Tahun ini, Universitas Peradaban bekerja sama dengan lima kecamatan di Kabupaten Brebes, yaitu Kecamatan Bumiayu, Paguyangan, Sirampog, Tonjong, dan Bantarkawung.

Sebanyak 386 mahasiswa, akan diterjunkan dan didistribusikan ke desa-desa sasaran, sesuai dengan kebutuhan serta potensi wilayah masing-masing.

Sambutannya dari perwakilan Bupati Brebes menyampaikan, bahwa kegiatan KKN diharapkan dapat menjadi wujud nyata penerapan ilmu pengetahuan yang dilakukan secara kolaboratif dalam upaya membangun daerah.

Selain membantu menangani berbagai persoalan di desa, kegiatan ini juga menjadi sarana bagi mahasiswa untuk belajar langsung dari masyarakat serta berkontribusi secara nyata dalam pembangunan Kabupaten Brebes.

Pelaksanaan KKN Universitas Peradaban tahun 2026 melibatkan mahasiswa dari berbagai jurusan dengan latar belakang keilmuan yang beragam. Para mahasiswa bekerja secara kolaboratif dalam melaksanakan program pengabdian kepada masyarakat.

Program kerja KKN dirumuskan dalam empat bidang utama, yaitu pendidikan, ekonomi, lingkungan, dan kesehatan, yang disesuaikan dengan kebutuhan serta kondisi masyarakat di desa lokasi KKN.

Melalui sinergi antara mahasiswa, pemerintah desa, dan masyarakat setempat, kegiatan KKN Universitas Peradaban tahun 2026 diharapkan dapat memberikan dampak positif yang nyata, tidak hanya selama masa pelaksanaan KKN, tetapi juga sebagai pondasi keberlanjutan pembangunan desa di masa mendatang.

Tim Kelompok 24 KKN Mahasiswa Universitas Peradaban (UP) Bumiayu, Kabupaten Brebes, di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah:

Hamzah Ibnu Aqil (Pendidikan Bahasa Inggris FKIP), Maulidina Himmatul Basma (PGSD), Alya Faizul Haq (PGSD), Jesika Widowati (Pendidikan Bahasa Indonesia FKIP), Naufal Hilmy Haydar (Fakultas Ekonomika dan Bisnis).

Khansa Apsari Anindita (Fakultas Ekonomika dan Bisnis), Keti Sulistriyani (Fakultas Sains dan Teknologi), Moh. Rizki Risaleh (Fakultas Sains dan Teknolog), Muhammad Adi Syahbana (Fakultas Sains dan Teknolog), Rahmanda Kirani (Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik)

Tulisan dalam Kolom Opini ini adalah kiriman dari masyarakat. Segala tulisan bukan tanggung jawab Redaksi PanturaNews, tapi tanggung jawab penulisnya.

 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita