Jumat, 21/02/2025, 01:53:54
Momen Kemeriahan Tasyakuran Rakyat Sambut Pemimpin Baru Kabupaten Brebes
.
LAPORAN TAKWO HERIYANTO

Bupati Brebes Paramitha Widya Kusuma: Malam yang indah bersama rakyat. (Foto: ist)

PanturaNews (Brebes) - Kemeriahan tasyakuran rakyat menyambut pemimpin baru Kabupaten Brebes, Bupati Paramitha Widya Kusuma dan Wakil Bupati Wurja, mewarnai suasana kota pada Kamis, 20 Februari 2025. 

Setelah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Negara, Jakarta, pasangan ini langsung melanjutkan perjalanan menuju Brebes untuk merayakan momen bersejarah ini bersama masyarakat setempat.

Rangkaian acara dimulai dengan sambutan hangat di Tol Brebes Exit Timur. Di sini, kedatangan Bupati dan Wakil Bupati disambut oleh pejabat Forkopimda, sejumlah kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), serta elemen masyarakat lainnya. 

Tak hanya itu, di mushola Tol Brebes Exit Timur, Bupati dan Wakil Bupati melakukan sujud syukur sebagai ungkapan rasa syukur atas dilantiknya mereka. 

Doa pun dipanjatkan oleh KH. Labib, seorang ulama setempat yang memimpin doa untuk keselamatan dan kemajuan Kabupaten Brebes.

Kemeriahan semakin terasa saat rombongan melanjutkan perjalanan menuju Gedung DPRD Brebes untuk menghadiri rapat paripurna dengan agenda serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati. 

Dalam kesempatan itu, Bupati Paramitha Widya Kusuma menyampaikan pidato pertama yang penuh semangat, membacakan visi dan misinya untuk membawa Kabupaten Brebes menuju kemajuan.

Tak hanya seremonial, suasana semakin semarak ketika Bupati dan Wakil Bupati beserta rombongan bertolak ke kediaman orang tua Bupati, Indra Kusuma, untuk menghormati keluarga besar. 

Puncak acara berlangsung meriah di Alun-alun Brebes, yang dipenuhi ribuan warga yang hadir untuk mengikuti tasyakuran rakyat.

Berbagai tarian tradisional dan kesenian lokal menghibur warga, sementara makan gratis disiapkan untuk 10.000 warga yang hadir.

Acara puncak tasyakuran berlangsung di Pendopo Brebes. Di sana, Bupati Paramitha Widya Kusuma dan Wakil Bupati Wurja menyampaikan sambutan penuh harapan untuk masa depan Kabupaten Brebes. 

"Dengan dukungan masyarakat Brebes, kita akan mewujudkan semua cita-cita bersama untuk menjadikan Kabupaten Brebes Beres yang lebih baik lagi," ujar Bupati Paramitha dengan penuh semangat.

Acara ditutup dengan potong nasi tumpeng, sebagai simbol doa dan harapan. 

Ucapan selamat kepada Bupati Brebes yang didampingi suaminyadan Wakil Bupati Brebes Wurja yang juga didampingi istri mengalir dari berbagai tamu undangan, mulai dari pejabat Forkopimda, anggota DPRD Brebes, ulama, hingga masyarakat yang hadir, menjadikan tasyakuran ini lebih dari sekadar seremonial, melainkan sebuah simbol kebersamaan dan persatuan antara pemimpin dan rakyat Brebes.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita