Mahasiswa UP melakukan penanaman simbolis untuk aksi menenam seribu pohon di Desa Pepedan. (Foto: Dok)
PENANAMAN seribu pohon merupakan upaya yang sangat penting dalam menjaga kelestarian lingkungan dan mengurangi dampak perubahan iklim. Tindakan ini tidak hanya memberikan manfaat bagi alam, tetapi juga bagi kehidupan manusia secara keseluruhan.
Penanaman seribu pohon memiliki dampak positif yang besar terhadap lingkungan. Pohon-pohon yang ditanam akan membantu dalam menyerap karbondioksida dari udara, menghasilkan oksigen, serta menyediakan pangan bagi habibat yang ada.
Kegiatan penanaman pohon ini dilakukan 25 Februari 2024 di beberapa daerah di Desa Pepedan, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes yang diikuti oleh warga Desa Pepedan dan juga perangkat desa yang turut berkontribusi dalam kegiatan tersebut.
Mahasiswa KKN Universitas Peradaban (UP) Bumiayu, Kabupaten Brebes selaku penyelangga acara menyediakan 1.500 bibit berupa bibit pohon Jati, Sirsak, Durian, Ketapang, dan juga Pete.
Angga Kurniawan selaku Kormades KKN Universitas Peradaban Bumiayu di Desa Pepedan, melakukan peletakan bibit pertama sebagai simbolis bersama perangkat desa. Selain itu Forum Anak Desa Pepedan (Fandan) ikut berkontribusi dalam jalannya kegiatan ini. Aksi Tanam Seribu Pohon ini diharapkan memberikan dampak positif bagi Desa Pepedan untuk beberapa tahun kedepan. Terutama mengurangi terjadinya longsor yang kerap terjadi akibat kurangnya penghijauan.
(Tim KKN Mahasiswa UP di Desa Pepedan: Angga Kurniawan, Bayu Firmansyah, Akis Himawan, Zahrena Restu Kinanti, Istna Nur Arifha, Anisatun Nur Solikhati, Sely Dwi Maharani, Wulan Putriana Zahro, Sandi Amaleo)