PanturaNews (Brebes) – Tim Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) Bandung menyatakan bahwa kawasan terdampak tanah bergerak di Desa Mendala, Kecamatan Sirampog, Kabupaten Brebes, tidak layak untuk dijadikan area pemukiman.
Pernyataan ini disampaikan oleh anggota tim PVMBG, Maryono, setelah melakukan survei lapangan bersama tim pada Kamis (24/4) lalu.
Ia menjelaskan bahwa kondisi tanah di lokasi sangat labil akibat curah hujan tinggi dalam beberapa hari terakhir.
“Meski kajian mendalam masih dilakukan, kami nilai lokasi ini tidak layak untuk pemukiman. Relokasi ke tempat yang aman sangat disarankan,” tegas Maryono.
Tim PVMBG sebelumnya meninjau tiga titik terdampak paling parah, yaitu Dukuh Krajan, Babakan, dan Cupang Bungur. Survei dilakukan menggunakan drone serta pengambilan sampel tanah guna analisis lebih lanjut.