Sabtu, 04/05/2024, 14:09:30
Bakal Calon Bupati dari PDIP, Mitha Lakukan Penjajakan dengan Parpol Lain
-LAPORAN TAKWO HERIYANTO

Paramitha Widyakusuma, yang merupakan bakal calon bupati Brebes saat konferensi pers usai pengambilan formulir pendaftaran bakal calon bupati Brebes di DPC PDIP setempat. (Foto: Takwo Heriyanto)

PanturaNews (Brebes) - Paramitha Widyakusuma, yang merupakan bakal calon bupati Brebes dari DPC PDIP setempat, telah memulai langkah-langkah untuk memperkuat basis dukungannya dalam kontestasi politik pada Pilkada Brebes 2024 yang akan datang.

Langkah pertama yang dilakukan adalah melakukan penjajakan dengan beberapa partai politik lainnya, termasuk Golkar dan Gerindra. Bahkan, sudah ada satu partai politik yang menyatakan kesediaannya untuk berkoalisi sebagai bentuk dukungan terhadap Mitha, yaitu PAN.

Hal itu disampaikan Mitha yang juga sebagai anggota DPR RI usai mengambil formulir pendaftaran bakal cabup Brebes, di DPC PDIP Kabupaten Brebes, Sabtu 4 Mei 2024 siang.

Dalam kesempatan itu, Mitha menyampaikan visi dan misinya dalam membangun Kabupaten ini. Ia juga menjelaskan tentang program-program yang akan dijalankan jika terpilih sebagai bupati.

"Dengan melalui penjajakan sejumlah parpol untuk kerja sama (koalisi) dan dukungan dari berbagai pihak ini, saya berharap dapat mewujudkan perubahan Kabupaten Brebes yang lebih baik yang diinginkan oleh masyarakat," ujar Mitha.

Dengan langkah-langkah strategis ini, Mitha menunjukkan keseriusannya dalam memperkuat basis dukungannya dan membangun koalisi yang solid untuk meraih kemenangan dalam kontestasi politik mendatang.

Terkait dengan kriteria bakal cawabup untuk mendampinginya jika mendapatkan rekomendasi dari DPP PDIP, adalah figur laki-laki yang sejalan dengan program visi misinya.

"Tentunya dari jajaran pengurus tingkat DPC hingga ranting, juga para pendukung dan simpatisan setia serta para relawan, berharap rekomendasi dari DPP PDIP akan jatuh ke tangan saya. Karena saya dinilai oleh kalangan masyarakat Kabupaten Brebes juga banyak kontribusi nyata yang sudah diberikan selama menjadi anggota DPR RI. Mohon doa restu dan dukungannya yah," tutup Mitha.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita