Kepala Desa Kalijurang Edy Riyanto (kedua dari kiri) serahkan BLT DD pada salah satu warganya yang terdampak pandemi Covid-19 (Foto: Dok. Zaenal Muttaqin)
PanturaNews (Brebes) - Ratusan warga Desa Kalijurang, Kecamatan Tonjong, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, sumringah bahagia. Pasalnya, pada Selasa 20 September 2022 ini menerima pencairan BLT DD sekaligus tiga bulan.
Kepala Desa Kalijurang, H Edy Riyanto mengatakan, Pemdes Kalijurang menyalurkan BLT DD sekaligus tiga bulan atau sebesar Rp 900 ribu untuk setiap Keluarga Penerima Manfaat (KPM). Pencairan BLT DD tersebut untuk bulan Juli, Agusrus dan September.
"Sekarang pencairan ropel tiga bulan, jadi total Rp 900 ribu per KPM," ujar Riyanto.
Menurutnya, BLT DD disalurkan kepada 215 KPM yang merupakan warga miskin atau tidak mampu yang terdampak pandemi Covid-19. Warga penerima bantuan karena kehilangan mata pencaharian, mempunyai anggota keluarga yang rentan sakit kronis, dan keluarga tidak mampu penerima jaring pengaman sosial lainnya yang terhenti.
"Adanya pencairan BLT DD ini diharapkan dapat membantu menjaga daya beli warga Kaliurang," kata Riyanto.
Dikatakan, Pemdes Kalijurang terus berupaya membantu warganya yang mengalami dampak akibat pandemi Covid-19.
"Pemdes terus mengupayakan warga yang terdampak Covid-19 baik sisi ekonomi mauoun kesehatan dapat menerima bantuan," pungkas Riyanto.