Jumat, 02/05/2025, 20:58:59
Rapuh Termakan Usia, Empat Gapura 'Selamat Datang di Kota Tegal' Dibongkar
Gapura
LAPORAN JOHARI

Gapura Selamat Datang, mulai dibongkar

PanturaNews (Tegal) - Sebanyak empat Gapura (Gerbang) Selamat Datang di Kota Tegal yakni di Kaligangsa, Kejambon (Karang Anyar), Jalan Teuku Umar (jalan dua) dan di Jalan Martoloyo (Ketiwon) mulai dibongkar (diturunkan). Pembongkaran mulai dikerjakan pada tanggal 23 April 2025.

Pasalnya Gapura tersebut sudah termakan usia yakni sejak tahun 2003, sehingga matrialnya sudah lapuk (rusak) dan dikwatirkan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan terhadap pengguna jalan.

Plt Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Heru Prasetya melalui Sekretaris DPUPR Triyanto mengatakan bahwa kondisi keempat Gapura sudah memprihatinkan, karena banyak asesoris yang sudah rusak. 

Untuk itu, DPUPR koordinasi dengan Bagian Aset, DLH, Satpol PP, Dishub dan Satlantas Polres Tegal Kota melakukan pembongkaran Gapura tersebut. Karena posisinya di tengah jalan, maka harus ada yang mengatur lalu lintas.

"Kalau anggaran pembongkaran dari bagian aset Pemkot Tegal, karena memang itu wewenang bagian aset," kata Triyanto, Jumat 02 Mei 2025.

Selanjutnya kata Triyanto, hasil pembongkaran Gapura akan dilelang oleh bagian aset. Sedangkan untuk pembangunan Gapura baru akan ditawarkan kepada swasta (vendor), sehingga pembangunannya tidak menggunakan biaya APBD. 

"Malah nantinya Pemkot dapat pemasukan dari perijinan dan retribusi iklan," ujarnya.

Diungkapkan Triyanto, pada tahun 2003, PT Gudang Garam membangun 4 Gapura yakni di Kaligangsa, Jalan Martoloyo, Jalan Teuku Umar(jalan dua) dan di Kejambon (Karang Anyar). Ketika Gapura itu dipertanyakan lagi ke PT Gudang Garam, apakah masih menjadi asetnya atau tidak. Ternyata tidak tercatat dalam aset PT Gudang Garam. Tentunya menjadi aset Pemkot Tegal. 

Karena kondisinya sudah rapuh akibat termakan usia, tentunya Pemkot Tegal berkepentingan untuk memperbaiki agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Dan kini pembongkaran sudah dilakukan.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita