Sabtu, 10/08/2024, 10:24:38
Interisti Bumiayu Juara 1 Euro Futsal Esport Championship 2024 di Purwokerto
Target Lolos ke Putaran Nasional
LAPORAN TAKWO HERIYANTO

PanturaNews (Brebes) - Tim futsal Interisti Bumiayu, Kabupaten Brebes, berhasil meraih juara pertama di ajang Euro Futsal Esport Championship 2024 Djarum Super Soccer Play Off yang digelar di GOR Satria, Purwokerto, pekan lalu. 

Turnamen ini diikuti oleh 16 tim terbaik dari wilayah eks Karesidenan Banyumas dan eks Karesidenan Pekalongan, termasuk tim-tim kuat dari Purbalingga, Banyumas, Cilacap, Kebumen, Brebes, dan sekitarnya.

Interisti Bumiayu yang tergabung dalam Grup C menunjukkan performa gemilang sepanjang turnamen. Mereka berhasil menjadi juara grup setelah bermain imbang 2-2 melawan Chelsea Purbalingga dan mengalahkan RCI Purwokerto dengan skor telak 4-0. 

Perjalanan Interisti Bumiayu berlanjut ke babak "Final Four" di mana mereka menghadapi JCI Bumiayu. Pertandingan ini berjalan sengit hingga harus dilanjutkan ke babak adu penalti setelah skor imbang 2-2 di waktu normal. Di babak penalti, Interisti Bumiayu berhasil unggul dengan skor 2-0, memastikan tempat mereka di final.

Di babak Grand Final, Interisti Bumiayu menghadapi United Indonesia Chapter Cilacap dan berhasil meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 4-1. Kemenangan ini membawa Interisti Bumiayu menjadi juara dan berhak atas hadiah sebesar Rp 15.000.000 serta tiket untuk melaju ke Final Regional Semarang Jawa Tengah yang akan digelar di GOR Sritex Arena Solo.

Tidak hanya meraih juara, pemain Interisti Bumiayu, Agung Prasetyo, juga dinobatkan sebagai "Best Player" turnamen dan mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp 1.000.000. Selain itu, Interisti Bumiayu juga menerima penghargaan Tim Fair Play dengan hadiah uang Rp 1.000.000.

Pelatih kepala Interisti Bumiayu, Fathur Rozi, yang didampingi oleh Manajer Tim Rizka Andy Nur Rizal, mengungkapkan rasa syukurnya atas keberhasilan timnya. 

"Saya berharap para pemain tetap rendah hati, semangat berlatih, dan berjuang keras untuk meraih hasil terbaik di Final Regional Semarang Jawa Tengah yang akan digelar di Solo pada 10-11 Agustus 2024," katanya, dalam keterangan resminya, yang diterima PanturaNews.Com, Sabtu 10 Agustus 2024.

Ketua Umum Interisti Bumiayu, Jefry Arsya Robby, yang juga merupakan Exco Asosiasi Futsal Kabupaten Brebes & Pengurus Asosiasi Futsal Provinsi Jawa Tengah, menyatakan harapannya agar para pemain tampil tanpa beban dan penuh semangat di Final Regional. 

"Mereka tidak hanya mewakili fans club Bumiayu, tetapi juga membawa nama Kabupaten Brebes di ajang bergengsi ini, dengan target untuk lolos ke Putaran Nasional di Jakarta," pungkasnya.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita