Ketua Umum Forum Komunikasi Pokdarwis Jawa Tengah, Yani Setiadi.
Hasil kesepakatan dalam pertemuan Forum Kerja Sama Pengembangan Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) se Jawa Tengah yang Diketuai Yani Setiyadi, disepakati pertemuan rutin Pokdarwis setiap tiga bulan sekali. Untuk pertemuan selanjutnya yang menjadi tuan rumah adalah Pokdarwis Magelang.
Sebelumnya pengurus Forum Komunikasi (FK) Pokdarwis yang sebenarnya sudah dituangkan dalam Surat Keputusan (SK), namun banyak yang tidak aktif, maka setelah melalui rapat internal pengurus di Tingkat Jawa Tengah, diputuskan untuk merombak kepengurusan yang tidak aktif diganti dengan yang siap berperan dan sanggup di setiap ada kegiatan forum Pokdarwis tingkat Jawa Tengah.
Kepala Bidang Kepemudaan Olahraga dan Pariwisata Jawa Tengah, Trenggono dalam sambutannya menyampaikan bahwa kebutuhan Pokdarwis dan keinginannya apa, akan diupayakan, sehingga pertemuan pada hari ini, jangan berhenti sampai disini, tapi harus ada pertemuan lanjutan.
Sesuai keputusan yang sudah di sepakati bersama, yaitu pertemuan rutin tiap tiga bulan sekali. Trenggono menyampaikan seperti malam ini memakai blangkon sebagai brainding. Demikian pula Pokdarwis agar punya branding, sehingga bisa membedakan antara desa wisata dengan Pokdarwis. Maka jika mengadakan pertemuan Pokdarwis, waktunya jangan berdekatan dengan pertemuan Desa Wisata.
Senada dengan Trenggono, Forum Kerja Sama Pengembangan Pokdarwis se Jawa Tengah, Yani Setiadi berharap keaktifan anggota yang hadir pada hari ini, jangan kuatir tentang biaya.
“Kami dengan pengurus FK Pokdarwis, akan mengupayan dan tidak membebani anggota. Malah kalau perlu semua anggota FK Pokdarwis bisa menghasilkan secara finansial, bisa membuat keuntungan seperti membuat PT atau usaha lain agar dengan berdirinya PT bisa menghidupi organisasi,” tutur Yani Setiadi.