
PanturaNews (Brebes) - PT Bintang Indokarya Gemilang (BIG) masih menjadi sponsor utama tim Laskar Joko Poleng, Persab Brebes. Ketua Umum Persab Brebes, Asrofi dan Direktur HRD Group PT BIG, Esfari Maskawiyah, ini menandatangani dokumen perpanjangan masa kerjasama di lokasi perusahaan sepatu merek Adidas yang berada di Jalan Pantura Tanjung, Brebes, Jumat, 20 Oktober 2023. Keduanya optimis Persab Brebes bisa melaju di Liga 2.
Esfari Maskawiyah mengatakan, PT BIG sudah lima tahun ke belakang menjadi sponsor utama Persab Brebes. Saat ini PT BIG melakukan perpanjangan kerjasama untuk lima tahun ke depan.
Dana sponsor diberikan setiap bulan kepada Managenen Persab Brebes. Sebagai perusahaan yang memproduksi sepatu yang identik dengan sepatu olahraga, PT BIG pihaknya sangat mendukung Persab Brebes untuk meraih prestasi di kancah nasional.
Dia berharap, dengan kerjasama yang sudah berlangsung selama ini bisa memberikan kontribusi untuk tim Persab Brebes.
"Kami harap kerjasama ini bisa membuat Persab Brebes lebih maju, bahkan kita sama-sama berupaya bisa berkompetisi di Liga 2. Kami berharap kerjasama ini juga bisa menjadi motivasi bagi para pemain dan Managenen Persab Brebes," ungkap Esfari usai penandatanganan kerjasama.
Ia menjelaskan, bentuk kerjasama dengan Persab Brebes adalah PT BIG sebagai sponsor dengan memberikan kontribusi rutin setiap bulan kepada tim sepak bola tersebut.
Ia berpesan, Persab Brebes bisa melibatkan putra-putra daerah untuk bergabung di tim Persab Brebes. Pada prinsipnya, pihaknya selalu mendukung kemajuan dunia olahraga di Kabupaten Brebes, khususnya sepak bola.
"Sponsor ini kami berikan dengan biaya rutin setiap bulan kepada Persab Brebes, dengan masa kerjasama lima tahun dan bisa diperpanjang," lanjut Esfari.
Sementara itu, Ketua Umum Persab Brebes, Asrofi mengatakan, di Kabupaten Brebes banyak perusahaan-perusahaan besar namun yang menjadi sponsor Persab Brebes satu-satunya hanyalah PT BIG.
Dia berharap kerjasama ini bisa menjadi penyemangat bagi perusahaan-perusahaan besar yang ada di Kabupaten Brebes. Sebab, pihaknya juga memberikan hak-hak untuk perusahaan jika menjadi sponsor Persab Brebes.
"Baru PT BIG yang sudah merealisasikan empati dan simpatinya bagi perkembangan olahraga di Brebes, khususnya sepak bola. Kami juga memberikan hak-hak untuk perusahaan sponsor dengan pencantuman nama dan logo perusahaan di jersey Persab Brebes," ungkap Asrofi.
Asrofi menyampaikan, nama dan logo perusahaan sponsor dicantumkan di jersey pemain, baik jersey untuk bermain di Liga Tiga, Piala Soeratin, maupun di jersey Persab Development dengan posisi di bagian dada jersey.
Untuk tahun ini, sponsor Persab Brebes ada tiga perusahaan, yaitu PT BIG, PT Brebes Surya Energi, dan PT Surya Karima Abadi. Kedua sponsor baru itu merupakan perusahaan dari Ketua Umum Persab Brebes.
"Dua perusahaan sponsor baru itu adalah perusahan saya sendiri, yang setelah dilantik sebagai Ketua Umum Persab Brebes, perusahaan saya langsung jadi sponsor. Tapi, kontraknya itu untuk satu musim kompetisi. Sponsor utama saat ini masih PT BIG. Kami berharap perusahaan lain bisa menjadi sponsor untuk mendukung persepakbolaan Persab Brebes," tandasnya.
Sementara itu, Ketua Apindo Brebes, Edy Suryono hingga saat ini terus mendorong perusahaan-perusahaan di Kabupaten Brebes untuk berpartisipasi dan mendukung kemajuan persepakbolaan di Kabupaten Brebes.
Menurutnya, selama ini PT BIG dan Apindo terus mendorong kemajuan Persab Brebes untuk tampil di Liga 2. Untuk melesat ke Liga 2 menurutnya butuh dukungan dari semua pihak.
"Apindo juga memberikan perhatian khusus kepada Persab Brebes dengan mendorong perusahaan-perusahaan untuk saling berpartisipasi membesarkan Persab Brebes," pungkasnya.
Wartawan PanturaNews dilengkapi indentitas yang tertera pada box redaksi, jika terjadi pemungutan uang dalam peliputan berita. Hubungi Kantor Redaksi:Jl. Ayam No 29 Randugunting Kota Tegal atau E-mail:redaksi@panturanews.com atau HP:081575522283