Kepala SKPD, Camat, Kades Diminta Tak Matikan Handphon
-Laporan Takwo Heriyanto
Senin, 15/04/2013, 06:29:25 WIB

Bupati Brebes, Hj. Idza Priyanti (kanan) saat rapat koordinasi di ruang rapat Sekda (Foto: Takwo Heriyanto)

PanturaNews (Brebes) - Untuk menunjang koordinasi demi keberhasilan pembangunan desa, Bupati Brebes, Jawa Tengah, Hj. Idza Priyanti, SE meminta kepada seluruh Kepala SKPD, Camat maupun Kepada Desa (Kades) agar jangan sampai mematikan handphone (hp).

“Karena saya sering melakukan kunjungan ke desa-desa secara mendadak. Jadi, jangan sampai handphone dimatikan,” kata Idza kepada seluruh Kepala SKPD dan Camat saat menggelar rapat koordinasi di ruang rapat Sekda, Senin 15 April 2013.  

Idza berjanji akan melihat secara langsung keadaan seluruh desa maupun pedukuhan di seluruh pelosok Kabupaten Brebes. Termasuk melihat tata administrasi desa, yang menurut dia masih perlu perbaikan dan pembinaan lebih lanjut.

Selain itu, dalam safari jelajah desa, bupati akan membawa pejabat SKPD terkait guna melakukan pelayanan. Seperti pelayanan pembuatan akte kelahiran, pembuatan SIM, pelayanan KB, pemeriksaan kesehatan dan lain-lain.

“Adanya sinergisitas antar lembaga akan mempercepat peningkatan posisi Wajar Tanpa Pengecualian (WTP),” ungkap Idza.