![]() |
|
|
...meningkatkan efisiensi administrasi kependudukan, memperkuat tata kelola, transparan, dan partisipatif...
TIM Mahasiswa dari Prodi Teknologi Informasi, Departemen Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Yogyakarta (UNY) berhasil mengimplementasikan inovasi digital.
Inovasi berupa "Sistem Pendataan Penduduk Sementara Berbasis Barcode" di Padukuhan XII Beton, Kalurahan Tirtonirmolo, Kabupaten Sleman.

Proyek ini merupakan wujud nyata kontribusi UNY untuk menuju Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs), khususnya SDG 9: Industri, Inovasi, dan Infrastruktur serta SDG 16: Perdamaian, Keadilan, dan Lembaga yang Tangguh.
Sebelumnya, proses pencatatan masih dilakukan secara manual, sehingga rentan kesalahan dan kurang efisien.

Farras Ahmad menjelaskan, penggunaan sistem barcode adalah inovasi krusial yang dapat dihadirkan untuk mempermudah dan mempercepat proses pendataan.
“Dengan sistem ini, identifikasi dan verifikasi data dapat dilakukan secara akurat dan efisien," tuturnya.

Sistem ini juga mendukung terciptanya kelembagaan yang lebih efektif, akuntabel, dan transparan. Data yang tersimpan dalam database digital lebih akuntabel, mudah dilacak, dan mempermudah pihak padukuhan dalam melakukan pengawasan serta pelayanan.
Peluncuran sistem ini dihadiri oleh Bapak Dukuh Padukuhan XII Beton dan beberapa perwakilan dari Tim KKN UNY Padukuhan Beton turut serta dalam sosialisasi penggunaan website portalwargadk12.my.id.
Tim yang beranggotakan Rajendriya D (23051130010), Farras Ahmad (23051130025), Shidqi Naufal (23051130026), Inna Putri Meida (23051130027), Hananto Dwi N. P (23051130032).

Dan M. Al Hafizh Siregar (23051130040) mengembangkan sebuah website yang mampu mendigitalisasi proses pendataan warga sementara seperti penghuni kos, penyewa ruko, atau penginapan.
Dengan adanya inovasi tersebut diharapkan tidak hanya meningkatkan efisiensi administrasi kependudukan, tetapi juga memperkuat tata kelola padukuhan yang baik, transparan, dan partisipatif, menciptakan lingkungan yang lebih aman dan tertib bagi seluruh warga, baik yang tetap maupun sementara.
