![]() |
|
|
...ini malam yang lebih baik dari pada seribu bulan...
DI bulan suci Ramadhan ini orang muslim diwajibkan melaksanakan ibadah puasa. Tidak terasa bulan puasa yang sudah memasuki ke 17 Ramadhan dalam menjalankan ibadah puasa, yang mana bertepatan dengan Peringatan Nuzulul Quran.
Orang muslim akan memperingati Nuzulul Quran setiap tanggal 14 ramadhan 1442 Hijriah yang akan jatuh pada hari Kamis 29 April 2021. Berarti nanti malam pada hari Rabu 28 April 2021 akan dilaksanakan malam Nuzulul Quran.
Secara harfiah, Nuzulul Quran artinya turunnya Al-Quran yang merujuk pada peristiwa penting turunnya Al-Quran dari Lauhul Mahfuzh ke Baitul ‘Izzah di langit dunia. Dalam surat Al-Baqarah ayat 185 “ Bulan Ramadhan, bulan yang dipadanya diturunkan (permulaan) Al-Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang batil).”
Keutamaan malam Nuzulul Quran diwajibkan sebagai ajaran Allah dan Nabi Muhammad yang langsung tersampaikan dalam Alquran. Dalam ayat pertama Alquran, Allah berfirman: "Alquran muncul pada malam Lailatur Qadar. Ini adalah malam yang sangat istimewa dan mulia di bulan Ramadhan. Malam Lailatur Qadar ini malam yang sangat diharapkan oleh seluruh umat Nabi Muhammad SAW dan lebih baik dari pada seribu bulan.”.
Menjelang malam Nuzulul Quran, orang muslim dianjurkan untuk melakukan beberapa amalan-amalan sunah agar menjadi ladang pahala bagi umat muslim. Berikut yang bisa dilakukan adalah sebagai berikut:
-1. Iktikaf
Iktikaf adalah berdiriam di masjid dengan syarat tertentu dan berniat ibadah semata-mata karena Allah SWT. Hal ini dilakukan untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT dan mendapatkan pahala dan ampunan-Nya.
Syarat melakukan iktikaf itu beragama Islam, baligh, dan niat untuk iktikaf dan juga wajib dilakukan di masjid baik masjid Jami’ maupun masjid biasa.
-2. Shalat Malam
Untuk melakukan shalat malam, dianjurkan untuk melakukan shalat tarawih terlebih dahulu kemudian melakukan shalat malam menjelang sahur. Dengan melakukan shalat malam akan mendekatkan diri dengan Allah SWT dan mendapatkan pahala dan ampuannya.
-3. Berdzikir dan Berdoa
Dengan melakukan dzikir dan berdoa maka kita senantiasa ingat kepada Allah SWT dan mendapatkan perlindungannya dan membuat kita lebih menghayati betapa pentingnya Nuzulul Al-Quran di bulan yang mulia ini. Dengan terus mengingat Allah maka kita akn terhindar dari keinginan untuk berbuat buruk dari prasangka.
-4. Membaca Al-Quran
Membaca Al-Qura dimalam Nuzulul Quran memiiliki keistimewaan dan keutamaan yang diperoleh untuk siapa saja yang melakukannya. Dari Abu Umamah Al-Bahli ra, Nabu muhammda SAW bersabda yang berbunyi “Bacalah Al-Quran.
Sesungguhnya Al-Quran akan datang pada hari kiamat untuk memberikan syafaat kepada penganutnya”(H.R Muslim). Alquran sebagai pedoman hidup yang merupakan cara yang terbaik untuk menghormati Al-Quran.
Selain 4 amalan-amalan diatas, juga ada kegiaan keagamaan seperti qasyidah, tadarus, syukuran dan lainnya. Walaupun disaat pandemi, bukan berarti amalan-amalan tersebut tidak bisa dilaksanakan.
Kegiatan itu bisa dilakasanakan di rumah maupun di masjid, asal mengikuti protokol kesehatan, dan Nuzulul Quran menjadi suatu amalan yang berkali-kali lipat di bulan suci Ramadhan yang membuat kita menjadi lebih dekat kepada Allah SWT.
(Bela Noviana Putri adalah Mahasiswi Ilmu Komunikasi FISIP Universitas Peradaban Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah)