Ridhohul Khukam (mengenakan kemeja motif kotak hitam) Minta Dukungan Maju Sebagai Bakal Cabup Brebes pada Acara Halal Bihalal Alumni SMK Karya Bakti.
PanturaNews (Brebes) - Dalam suasana kebersamaan dan silaturahmi pada acara Halal Bihalal Alumni SMK Karya Bakti Brebes angkatan 1989, Ridhohul Khukam memanfaatkan kesempatan tersebut untuk meminta dukungan dari para alumni dalam menjalani perjuangannya sebagai bakal calon bupati (cabup) Brebes periode 2024-2029.
Langkah ini menjadi perhatian dan pembicaraan hangat di kalangan para alumni SMK Karya Bakti Brebes yang turut menghadiri acara Halal Bihalal merayakan momen Idul Fitri dan berkumpul untuk mengenang masa-masa sekolah serta mempererat tali persaudaraan.
Dalam momen yang penuh makna di kediaman Hamidie, Kepala Desa Pagejukan, Kecamatan Brebes, Kabupaten Brebes ini, Ridhohul Khukam yang juga merupakan tokoh pengusaha muda asal Desa Luwungragi, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, memberikan pengumuman penting.
Dalam sambutannya, Ridhohul Khukam menyampaikan niatnya untuk maju sebagai bakal calon bupati dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada) Brebes 2024 mendatang.
Ia mengungkapkan visi dan misinya dalam membangun daerah serta mengajak para alumni untuk mendukung perjuangannya.
"Baru hari ini, di hadapan para alumni SMK Karya Bakti Brebes angkatan 1989, saya menyampaikan niatan besar saya. Mohon dukungannya dan doakan saya. Semoga bisa memimpin Kabupaten Brebes. Terimakasih atas kekompakannya di acara halal bihalal ini," ucapnya, Jumat 12 April 2024.
Para alumni yang hadir memberikan tanggapan positif terhadap langkah Ridhohul Khukam dan memberikan komitmen untuk mendukung perjuangannya. Mereka menyatakan keyakinan bahwa ia memiliki kapasitas dan integritas yang diperlukan untuk memimpin daerah secara berkualitas.
Langkahnya untuk meminta dukungan pada acara Halal Bihalal Alumni SMK menunjukkan bahwa beliau menghargai peran serta dan dukungan dari berbagai elemen masyarakat, termasuk alumni, dalam perjalanan politiknya.