Jumat, 22/09/2023, 11:44:37
Mobil Pickup yang Tengah Melaju Tiba-Tiba Terbakar. Ini Penyebabnya
-LAPORAN TAKWO HERIYANTO

Polisi mengevakuasi mobil pickup yang terbakar di jalan raya Pantura Desa Bulakparen Kecamatan Bulakamba Kabupaten Brebes. (Foto:Ist)

PanturaNews (Brebes) - Mobil jenis pickup dengan nomor polisi K-9464-CC terbakar saat tengah melakukan perjalanan dari Jepara menuju Jakarta untuk mengangkut meubel.

Insiden terbakarnya mobil jenis puck up terjadi di jalan raya Pantura Desa Bulakparen, Kecamatan Bulakamba, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, Kamis 21September 2023, sekitar pukul 23.30 WIB.

Beruntung dalam kejadian tersebut tidak memakan korban jiwa. Namun, arus kendaraan sempat tersendat.

Petugas Damkar Brebes datang ke lokasi langsung melakukan pemadaman api yang menghanguskan mobil yang dikemudikan Khoerul Royanto (21) dan kernet Arya Saputra (19). Keduanya warga Kecamatan Welahan Kabupaten Jepara.

Kapolres Brebes AKBP Guntur Muhammad Tariq melalui Kapolsek Bulakamba Iptu Ibnu Setyadi mengatakan, terbakarnya mobil pengangkut barang diduga akibat korsleting listrik. 

Diduga kebakaran terjadi akibat korsleting listrik,” singkat Ibnu, Jumat 22 September 2023.

Terbakarnya mobil barang, dari hasil keterangan, pertama diketahui saat sopir dan kernet yang melihat percikan api dari body belakang mobil. Keduanya kemudian turun meminta bantuan warga sekitar.

“Dengan dibantu warga dan tim Damkar lalu melakukan upaya pemadaman,” jelas Ibnu.

Pihak Polsek dan Koramil Bulakamba lalu melakukan rekayasa lalu lintas kendaraan, karena arus lalu lintas kendaraan dari arah timur sempat tersendat akibat kebakaran tersebut.

“Kami melakukan upaya rekayasa lalu lintas untuk mengurai kemacetan. Akibat kebakaran mobil kerugian ditaksir mencapai Rp. 170 juta,” pungkasnya.


 
Belum ada komentar untuk ditampilkan pada artikel ini.

Komentar Berita