KNPI Brebes Bagi Masker, Beras Hingga Doa Bersama Untuk Bangsa
LAPORAN TAKWO HERIYANTO
Kamis, 22/07/2021, 22:49:13 WIB

KNPI Brebes membagikan masker untuk warga binaan Lapas Kelas II B Brebes secara simbolis diterima Kepala Lapas, Isnawan. (Foto: Dok/Takwo Heryanto)

PanturaNews (Brebes) - Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, menggelar rangkaian kegiatan dalam rangka Hari Lahir (Harlah) KNPI ke-48 tahun.

Di antaranya di isi dengan kegiatan sosial, yakni membagikan masker untuk warga binaan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II B Brebes. Pembagian masker untuk warga binaan tersebut secara simbolis diberikan kepada Kepala Lapas Kelas II B Brebes, Isnawan, AMd.IP., S.H., M.H, Kamis 22 Juli 2021.

Ketua DPD KNPI Kabupaten Brebes, Hendrik Maulana mengatakan, selain pembagian masker untuk warga binaan Lapas Kelas II Brebes, juga diberikan bantuan paket beras.

"Bantuan paket beras ini, khusus diberkan kepada masyarakat yang terdampak Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) darurat," ujar Hendrik.

Dalam rangkaian kegiatan Harlah KNPI ke-48 ini, puncaknya adalah di isi dengan acara doa bersama untuk bangsa.

"Tujuannya adalah agar wabah pandemi yang sudah lama terjadi di Indonesia khususnya, akan segera berakhir demi aktivitas ekonomi masyarakat kembali bangkit," harapnya.