Dalam Satu Hari, Dua Kereta Api Tabrak Motor dan Mobil
LAPORAN NINO MOEBI
Jumat, 29/11/2019, 21:55:41 WIB

Mobil sedan yang tertabrak KA di pintu perlintasan Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Tegal. Motor dan korban yang tertabrak KA di perlintasan Desa Tegalwangi, (Foto-foto: Nino)

PanturaNews (Tegal) - Kereta Api Joglosemarkerto dari stasiun Kertea Api (KA) Tegal tujuan Semarang, menabrak sedan Agya G 8735 NP yang dikemudika Catur Indah Nugroho (30) dan istrinya Selli (27), warga Jalan Surabaya Gang Maruto RT: 11 RW: 12 Kelurahan Panggung, Tegal Timur, Kota Tegal, di pintu perlintasan Jalan Perintis Kemerdekaan Kota Tegal, Jawa Tengah, Jumat 29 November 2019 sekitar pukul 07.10 WIB.

Dua jam kemudian, Kereta Api Joglosemarkerto dari Stasiun Tegal menuju Purwokerto, juga mengalami kecelakaan di Desa Tegalwangi, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, tepatnya di belakang Markas Kodim 0712 Tegal sekitar pukul 08.50 WIB, menabrak seorang pengendara sepeda motor perempuan saat melintas di perkampungan wilayah RT 17 RW 05 Desa Tegalwangi, Kecamatan Telang, Kabupaten Tegal hingga meninggal.

Catur bersam istrinya dari arah Selatan menuju ke Utara, saat tiba di pintu kereta tidak tertutup terpaksa melajukan kendaraannya. Tapi saat bagian depan mobil masuk rel, tiba-tiba kereta sudah dekat dan sempat mundur tapi tetap tertabrak hingga terpental. Tidak ada korban, hanya mobil bagian depan mengalami rusak parah dan korban mengalami sok.

Penjaga pintu perlintasan Joko Riyanto (39) tidak menutup pintu perlintasan, karena tidak tahu ada kereta akan lewat dengan alasan alat komunikasinya (HT) tidak berfungsi atau rusak.

Kecelakaan yang terjadi di Desa Tegal Wangi, Kecamatan Talang, Kabupaten Tegal, tepatnya dibalakang Markas Kodim 0712 Tegal, sekitar pukul 08.50 WIB, Kereta Api Joglosemarkerto menabrak seorang pengendara sepeda motor perempuan saat melintas di perkampungan wilayah RT 17 RW 05 Desa Tegalwangi, Kecamatan Telang, Kabupaten Tegal hingga meninggal.

Korban adalah Amita (34), ibu Ketua RT 16 RW 05 Desa Tegalwangi, Kecamatan Telang, Kabupaten Tegal. Korban dari rumah menggunakan sepeda motor Honda Vario G 6454 NF saat menerobos perlintasan perkampungan tidak berpintu tiba-tiba ditabrak kereta dari arah Utara (Kota Tegal). Korban meninggal ditempat kejadian dengan mengenaskan. Sementara kendaraannya mengalami rusak parah.

Saksi Dewi Triani (33), warga Tegalwangi RT 17 RW 05 yang juga tetangga korban menyampaikan, dirinya berurutan dengan korban saat melintas rel.

"Saya lolos karena saya dulu yang melintas, ya saya tahu ada kereta. Saya tidak sempat teriak ke korban karena saya konsenterasi sendiri bawa anak melintas rel," kata Dewi.

Korban dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kardinah Tegal.